DRBD sudah, Heartbeat juga sudah, sekarang tinggal menggabungkan keduanya dan memilih layanan apa saja yang akan tersedia di HA kita. Layanan yang akan kita pasang sebagai HA adalah vitual IP, dimana IP ini yang akan dituju oleh kilen, file server dengan nfs dan samba, web server httpd dengan php-nya serta database server MySQL. Sebelum mengintegrasikan layanan tersebut dengan heartbeat ada baiknya dicobakan dulu tanpa heartbeat dan sudah jalan dengan benar.
Agar semua perubahan data dari layanan tersebut dapat tersinkronisasi dengan baik maka ada beberapa lokasi data layanan diatas akan ditempatkan di folder yang tersinkronisasi oleh drbd, dalam hal ini di folder /drdisk. Untuk file server kita tempatkan di /drdisk/shares. Halaman web kita tempatkan di /drdisk/html dan file untuk php session kita tempatkan di /drdisk/php/session, sementara file upload lewat php tempat penyimpanan sementaranya ada di /drdisk/tmp. MySQL database di folder /drdisk/mysql.
Pada tutorial sebelumnya kita matikan dulu layanan drbd, nah sekarang kita hidupkan di kedua komputer dan kerjakan pembuatan folder diatas pada komputer yang dijadikan primary.
[root@hb1 ~]# drbdadm primary r0
[root@hb1 ~]# mount /dev/drbd1 /drdisk/
[root@hb1 ~]# mkdir -p /drdisk/shares /drdisk/html /drdisk/mysql /drdisk/tmp /drdisk/php/session
[root@hb1 ~]# chmod ugo=rwXt /drdisk/tmp/ /drdisk/shares/
[root@hb1 ~]# chmod 770 /drdisk/php/session/
[root@hb1 ~]# chgrp apache /drdisk/php/session/
/drdisk/tmp dan /drdisk/shares permission-nya kita jadi seperti /tmp. /drdisk/php/session ber-permisson 700 dan group owner adalah apache. Setelah itu kita konfigurasi masing-masing layanan agar menggunakan folder yang telah kita sediakan tersebut. File-file konfigurasi ini harus sama di kedua komputer.
Untuk nfs file konfigurasinya adalah file /etc/exports dan isinya cuma satu baris saja:
/drdisk/shares *(rw,squash_uids=0-99,sync)
Untuk keterangan variabelnya coba saja cari tutorial tentang nfs di internet 😉
Untuk samba, tambahkan baris berikut pada file /etc/samba/smb.conf:
[shares]
comment = Shares Stuff
path = /drdisk/shares
public = yes
writable = yes
printable = no
File-file yang ada di /etc/samba juga perlu diduplikasi di komputer satu lagi.
Untuk apache (httpd) file yang perlu dirubah adalah /etc/httpd/conf/httpd.conf. Cari ‘DocumentRoot’ dan isikan dengan /drdisk/html. Kemudian cari ‘<Directory “/var/www/html”>’ dan ganti menjadi ‘<Directory “/drdisk/html”>’. Untuk konfigurasi php, silahkan rubah file /etc/php.ini pada bagian sbb:
....
; Temporary directory for HTTP uploaded files (will use system default if not
; specified).
upload_tmp_dir = /drdisk/tmp
....
session.save_path = "/drdisk/php/session"
....
Pada dasarnya itu saja yang dirubah, kalau ternyata masih ada yang perlu dirubah karena terkait dengan modul lain silahkan baca-baca di www.php.net
Untuk MySQL file konfigurasi yang dirubah adalah /etc/my.cnf:
[mysqld]
datadir=/drdisk/mysql
socket=/var/lib/mysql/mysql.sock
user=mysql
# Default to using old password format for compatibility with mysql 3.x
# clients (those using the mysqlclient10 compatibility package).
old_passwords=1
[mysqld_safe]
log-error=/var/log/mysqld.log
pid-file=/var/run/mysqld/mysqld.pid
Nah, kalau semua layanan diatas sudah jalan dengan baik tanpa terintegrasi dengan heartbeat, maka kini saatnya mengintegrasikan dengan heartbeat. Layanan-layanan diatas berposisi off pada waktu komputer dinyalakan (termasuk drbd), heartbeat yang akan menyalakannya.
File konfigurasi untuk layanan diatas kita tuliskan (misal) di hb-resources.xml dan hb-constarint.xml. hb-resources.xml untuk mengatur setingan layanan dan hb-constaint.xml untuk mengatur batasan/urutan layanan dinyalakan. Continue reading “[Seri HA 3] Sentuhan Terakhir”
Like this:
Like Loading...